
Rapat Awal MInggu Ketiga Bulan Januari 2022
Hari ini, 10 Januari 2022, Sekretaris KPU Kabupaten Grobogan kembali mengadakan rapat awal minggu di bulan Januari tahun 2022. Rapat koordinasi ini dipimpin oleh Sekretaris KPU Kabupaten Grobogan Yudhaviska Adhidara Silviawardhani dan dihadiri seluruh jajaran sekretariat KPU Kabupaten Grobogan.
Pada kesempatan ini, rapat Koordinasi membahas mengenai struktur pegawai di lingkungan sekretariat KPU Kabupaten Grobogan. laporan kegiatan masing-masing Sub Bagian. Rapt koordinasi tiap awal minggu ini diselenggarakan dalam rangka mengevaluasi kegiatan pada minggu yang lalu, dan merencanakan kegiatan di minggu yang sedang berjalan. Harapannya dengan rapat koordinasi ini, dapat meningkatkan kinerja jajaran sekretariat di KPU Kabupaten Grobogan.
By : MM