.jpeg)
KPU Kabupaten GRobogan Adakan Rakor Persiapan Coklit
PURWODADI - Minggu (23/6/2024) KPU Kabupaten Grobogan gelar Rapat Koordinasi Persiapan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Pada Kabupaten Grobogan Tahun 2024. Kegiatan yang bertempat di Hotel 21 Purwodadi ini diikuti oleh Ketua PPK beserta Anggota PPK Divisi Pemutakhiran Data se-Kabupaten Grobogan.
Kegiatan ini dalam rangka koordinasi mengenai kesiapan pelaksanaan Coklit yang akan dilaksanakan mulai tanggal 24 Juni 2024, dimana di hari yang sama juga akan dilaksanakan kegiatan pelantikan, apel serta bimtek Pantarlih se-Kabupaten Grobogan. Dipaparkan oleh Ketua KPU Kabupaten Grobogan Bapak Agung Sutopo, S. Pi. bahwa saat ini seluruh kebutuhan perlengkapan Pantarlih telah terdistribusi di masing-masing kecamatan, agar dapat digunakan pada saat pelantikan pada keesokan harinya.