KPU Kabupaten Grobogan Menggelar Rapat Pleno Rutin
Hai #TemanPemilih, KPU Kabupaten Grobogan menggelar Rapat Pleno Rutin bertempat di lantai 2 Kantor KPU Kabupaten Grobogan, Senin (3/11/2025). Rapat dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Grobogan, Agung Sutopo, S.Pi., dan diikuti oleh Anggota KPU Kabupaten Grobohan serta para Kasubbag Sekretariat KPU Kabupaten Grobogan.
Dalam rapat tersebut, Agung Sutopo, S.Pi. menyampaikan bahwa agenda utama pleno kali ini adalah pembahasan rencana kegiatan serta program kerja dari masing-masing divisi. Ia juga menyampaikan pentingnya penyusunan matrix pelaksanaan podcast, yang mencakup jadwal kegiatan, rencana, serta realisasi pelaksanaannya.
Kadiv Perencanaan, Data, dan Informasi, Agung Budi Prasetyo, A.Md. turut melaporkan perkembangan terkait pelaksanaan Coklit Terbatas, yang hingga saat ini masih menjadi fokus pembahasan dalam program divisi kedepan.
Sementara itu, Kadiv Hukum dan Pengawasan, Muh Syaifudin, S.Pd.I., M.Pd., menyampaikan beberapa agenda penting, di antaranya rencana pelaksanaan Rapat Evaluasi Zona Integritas serta penyesuaian dalam penyusunan keputusan dan pelaporan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP).
Melalui rapat pleno ini, KPU Kabupaten Grobogan menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat koordinasi internal dan memastikan setiap program kerja berjalan sesuai rencana, tepat waktu, dan akuntabel.